Tokoh dalam investasi forex John Bollinger




forexbatam.com - Seorang trader biasanya akan cenderung membayangkan indikator bollinger bands  ketika mendengar nama John Bollinger. Tentu saja, karena john bollinger ini adalah penciptanya berikut ini sekilas tentang john bollinger:

john bollinger

John Bollinger adalah presiden dan pendiri Bollinger Capital Management. Dia secara pribadi mengatur semua keputusan investasi untuk klien Bollinger Capital Management.
John Bollinger adalah Chartered Financial Analyst (CFA) dan Chartered Market Technician (CMT). Dia dikenal masyarakat selama bertahun-tahun tentang analisis pasar nya dan komentarnya di televisi – pertama di News Network Keuangan, di mana ia adalah Kepala Pasar Analis – dan kemudian di CNBC.
John Bollinger juga terkenal sebagai investor profesional sekaligus peneliti pasar, Ia telah mengembangkan sejumlah alat (indikator) yang banyak digunakan dalam teknikal analisis, yang paling terkenal adalah indikator Bollinger Bands.
Pada tahun 2001 John Bollinger telah menerbitkan sebuah buku berjudul “Bollinger on Bollinger Bands” dan telah diterjemahkan kedalam 12 bahasa, buku tersebut banyak dijadikan rujukan oleh para trader diseluruh dunia.
Masa lalu
Awalnya dia tertarik dengan transaksi saham. Dia memulainya dengan beberapa konsep yang sederhana hingga dia mencoba mengambil resiko yang cukup besar. Sebagai seorang profesional, dia mampu melewati masa kerugiannya pada saat melakukan beberapa tradingnya
Uniknya, dalam keadaan tersebut, Bollinger mencoba untuk tetap konsisten agar bisa menggunakan segala kondisi dengan baik. Dia mempelajari setiap kesalahan dan mencoba melakukan berbagai percobaan terhadap pengaruh pasar pada saat itu. Kemudian hasilnya nampak dalam pembuatan indikator yang bisa menjawab keadaan pasar cukup baik dinamakan pita bollinger (bollinger bands)
Kontribusi John Bollinger bagi perkembangan dunia trading
Tahun 1980 an, John Bollinger berhasil menemukan indikator pembaca pergerakan pasar. Indikator ini kemudian diberi nama Pita Bollinger (bollinger band). Pada saat diperkenalkan pertama kali, indikator yang dibuat oleh Bollinger ini memperoleh penghargaan karena fungsi grafiknya yang sangat membantu pada trader ketika akan membaca pergerakan pasar. Pita Bollinger dapat dilihat seperti gambar di bawah ini :
bollinger bands
Secara umum, indikator bollinger bands ini fungsinya selain untuk membaca volatilitas pasar (keramaian pasar) juga untuk memperkirakan dimana grafik akan balik arah.
Aturan utama penggunaan bollinger band yaitu :
  • pada kondisi market yang chaos (kacau) maka bollinger band bisa berfungsi sebagai support dan resistance. yaitu ketika grafik berada diarea upper band, maka akan cenderung kembali ketengah. sebaliknya, ketika grafik berada di area lower band maka grafik cenderung memantul keatas untuk membali ketengah
  • pada kondisi volatile, pita bollinger atas dan bawah akan melebar, selanjutnya grafik akan berjalan disisi salah satu band
  • Pada kondisi market yang membentuk trend, grafik akan cenderung terus berada diatas midle band jika terjadi trend naik, serta grafik cenderung terus berada dibawah midle band jika terjadi trend turun

Pelajaran penting yang bisa diambil dari tokoh John Bollinger dan Larry R williams adalah sebuah pertanyaan yaitu “Mengapa mereka bisa menciptakan sebuah indikator untuk menganalisa gerakan pasar ? Dan apakah bisa kita melakukan seperti mereka ?
Tidak mudah untuk menciptakan sebuah alat analisa (indikator) yang berguna untuk banyak orang, tapi setidaknya kita bisa menciptakan sebuah cara trading untuk diri sendiri.
Untuk menciptakan hal tersebut kita perlu fokus menggeluti pasar dan terbiasa dengan gerakan pasar. Seperti apa yang dikatakan pepatah kuno ” Ala bisa karna biasa




Berlangganan Melalui Email

Silahkan masukan email anda disini
Back to top