Trading forex sederhana




forexbatam.com - Jangan khawatir ataupun bimbang untuk terjun dan mendalami dunia ini. Sebagai pemula, mungkin Anda menemui beberapa hambatan. Hal itu wajar. Hambatan yang sering dihadapi oleh trader pemula biasanya adalah menentukan strategi forex yang paling cocok dan tentunya mudah diaplikasikan. Trader pemula yang notabene masih minim ilmu dan pengalaman di dunia forex sebaiknya menggunakan strategi yang sederhana. Bahkan para trader yang hebat sekalipun yang sudah banyak makan asam garam di bidang ini juga tak sedikit yang menerapkan strategi forex yang sederhana.



“Simplicity is the ultimate sophistication”, kata Leonardo da Vinci. Quote ini mengandung arti yang sangat mendalam. Bagaimana bisa kesederhanaan menjadi suatu hal yang mewah, mungkin kalimat itu yang ada di benak orang yang mendengarnya. Penerapan petuah ini pada seorang trader yaitu untuk mencapai keberhasilan atau keuntungan dalam trading tidak harus menggunakan strategi forex yang rumit dan berbelit.

Kelebihan strategi forex yang sederhana yaitu memudahkan proses trading sehingga seorang trader bisa menjaga kestabilan mental dan emosi. Strategi forex yang sederhana tidak membuat trader bingung, sehingga meminimalkan terjadinya kesalahan yang dilakukan trader. Selain itu, strategi sederhana tidak membuat trader terjebak pada analisa rumit yang dapat mengakibatkan trader ketinggalan moment berharga.

Sebelum melakukan trading, seorang trader sebaiknya menentukan apa target yang ingin dicapai, kemudian menetapkan tingkat resiko yang sanggup dia tanggung, fokus pada salah satu produk forex, menerapkan strategi yang cocok dengan karakternya, dan yang terakhir berpegang teguh pada rencana trading yang sudah dibuat dari awal. Kepercayaan pada diri sendiri dan kedisiplinan dalam menerapkan rencana yang sudah disusun sangat menentukan, jangan sampai karena emosi yang tidak stabil menyebabkan Anda keluar dari rencana awal.

3M (Mind, Method, Money)
Mind berhubungan erat dengan kondisi mental dan karakter Anda. Apakah Anda orang yang agresif dan cepat bereaksi dengan naik turunnya kondisi market atau Anda orang yang tenang dan sabar menunggu saat yang tepat. Yang perlu diperhatikan yaitu jangan sampai seorang trader melakukan trading pada saat emosi sedang meluap-luap karena akan berdampak buruk. Karakter seorang trader inilah yang menentukan akan seperti apa akhir kisah trading forex-nya nanti.

Method yang dimaksud yaitu strategi forex yang trader gunakan. Seperti penjelasan sebelumnya, mind dan method sangat berhubungan erat. Strategi forex dapat didasarkan oleh beberapa hal yaitu analisa fundamental (berdasarkan kondisi ekonomi dan politik dunia) dan analisa teknikal (berdasarkan grafik pergerakan harga). Perpaduan kedua analisa ini dapat membentuk strategi yang tepat.

Sebaiknya gunakan analisa teknikal yang sederhana, cukup menggunakan beberapa konsep dan indikator. Contohnya, penggunaan konsep trendline untuk melihat trend harga yang sedang terjadi apakah bullish (naik) atau kah bearish (turun). Kemudian dipadukan dengan beberapa indikator untuk konfirmasi trend yang sedang terjadi. Misal trend indicator menggunakan Moving Average, kemudian oscillator indicator menggunakan Stochastic Oscillator dan Commodity Channel Index (CCI). Indikator tersebut sebagai penguat dari konsep trendline tadi sehingga kita dapat menentukan posisi buy ataupun sell. Sebenarnya masih banyak macam indicator yang bisa digunakan. Akan tetapi, strategi forex  sederhana yang menggunakan indicator yang cukup sangat dianjurkan.

Money disini mencakup modal yang Anda miliki dan bagaimana cara Anda menggunakannya lebih tepatnya money management dan risk management. Kedua management ini bertujuan agar pada pengolahan dana Anda dapat memaksimalkan profit dan meminimalkan resiko loss. Tentunya seorang trader melakukan trading dengan tujuan keuntungan yang sebanyak-banyaknya. Akan tetapi, Anda tidak boleh tamak maksudnya Anda harus realistis dengan modal yang Anda miliki dan kondisi pergerakan harga saat itu. Oleh karena itu, Anda dapat menentukan target profit sekian persen dari modal Anda dan sekian persen resiko rugi yang bisa Anda tanggung. Strategi forex yang Anda miliki berdasarkan karakter dan hasil analisa Anda akan lebih mantap jika dipadukan dengan money and risk management untuk menentukan waktu yang tepat untuk entry dan exit.

Strategi+Forex+Sederhana

Dengan mempelajari semua pemaparan teori tentang strategi forex yang panjang lebar tidak lah berguna jika Anda tidak mencoba menerapkannya. Alangkah lebih baik nya, jika Anda mencoba praktek trading langsung agar Anda dapat merasakan sensasi dan atmosfer di pasar yang sesungguhnya sesuai slogan Learning by Doing. Anda tidak perlu khawatir dan takut jika Anda tidak memiliki modal yang cukup karena Anda dapat belajar melalui demo account yang tersedia di website ini dan semuanya free tanpa biaya apapun, cukup dengan bermodalkan internet Anda bisa mengakses di mana saja.

Semoga artikel ini bermanfaat untuk semua terutama para pendatang baru. Happy trading.



baca juga: jangan serakah jika ingin sukses di forex


Berlangganan Melalui Email

Silahkan masukan email anda disini
Back to top